Minyak berjangka
menetap lebih rendah pada hari Senin setelah produsen utama gagal untuk
menyepakati tentang pengetatan produksi guna menahan pasokan, namun
harga minyak pangkas banyak kerugian sebelumnya menyusul berita bahwa
produksi minyak di Kuwait telah lebih dari setengahnya karena aksi mogok
para buruh.
Minyak mentah West
Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman bulan Mei menetap di level $
39,78 per barel, turun 58 sen atau 1,4 % di New York Mercantile
Exchange. Yang merupakan level terendah sejak 8 April lalu, tetapi harga
minyak telah mengalami penurunan lebih besar pada Senin dini hari,
anjlok sebanyak 6, 8% untuk diperdagangkan di level terendahnya $ 37,61.
Sementara itu, minyak
mentah Brent untuk pengiriman Juni di ICE bursa Futures London juga
mengurangi banyak kerugian untuk berakhir turun 19 sen atau 0,4 %,
berada di level $ 42,91 per barel setelah sebelumnya di level $ 40,10
terendah. (knc)
Sumber : Market Watch