English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
STRIVE FOR SOLID FUTURES

Sunday, December 22, 2013

Saham AS Naik ke Rekornya Pasca PDB Tumbuh Melebihi Perkiraan

Posted by PT KONTAK PERKASA FUTURES BALIKPAPAN On 7:38 PM No comments
Bloomberg (21/12) – Saham-saham AS naik, mengirimkan Indeks Standard & Poor 500 menuju kenaikan mingguan terbesar sejak bulan Juli lalu, setelah data menunjukkan pertumbuhan yang lebih cepat dari perkiraan mendorong kepercayaan di Negara dengan ekonomi terbesar dunia tersebut.

S & P 500 naik 0,5 persen ke rekor 1,819.46 pada pukul 4 sore di New York. Indeks Dow Jones Industrial Average naik 60,75 poin, atau 0,4 persen, ke 16,239.83, yang merupakan tertinggi sepanjang waktu.

S & P 500 melonjak 2,5 persen dalam minggu ini, menghentikan serangkaian penurunan dua mingguan dan menghapus kerugian selama sebulan terakhir, setelah keputusan Federal Reserve untuk memperlambat laju stimulus mendorong kepercayaan investor bahwa pemulihan di Negara dengan ekonomi terbesar di dunia tersebut sedang berada di jalurnya. Kenaikan mingguan Dow sebesar 3,1 persen adalah yang terbesar sejak 4 Januari lalu.

Data hari ini menunjukkan tingkat ekspansi pada kuartal ketiga lebih cepat dari perkiraan sebelumnya karena konsumen meningkatkan pengeluaran pada sektor layanan seperti perawatan kesehatan dan perusahaan berinvestasi lebih banyak pada perangkat lunak. Produk domestik bruto naik pada tingkat tahunan sebesar 4,1 persen, terkuat sejak tiga bulan terakhir pada tahun 2011 yang lalu dan naik dari perkiraan sebelumnya 3,6 persen, menurut angka Departemen Perdagangan.

S & P 500 telah menguat 28 persen sepanjang tahun 2013 ini, berada di jalur untuk kinerja terbaik sejak tahun 1997 yang lalu. Tiga putaran pembelian obligasi bank sentral telah membantu mendorong benchmark ekuitas 169 persen lebih tinggi dari level terendah 12 - tahun pada tahun 2009 yang lalu.

The Fed mungkin akan mengurangi pembelian obligasi sebesar $ 10 miliar masing-masing dari tujuh pertemuan berikutnya sebelum mengakhiri programnya pada Desember 2014 ini, menurut perkiraan rata-rata dalam survei Bloomberg dari 41 ekonom yang dilakukan pada 19 Desember lalu.

Pengumuman perubahan indeks, seperti penambahan pencantuman Facebook Inc. di S & P 500, memberikan efek setelah pasar ditutup.

Manajer keuangan akan perlu untuk membeli dan menjual sekitar $ 13.8 miliar sahamnya setelah mereka mengacak dana mereka untuk meniru perubahan dalam menyeimbangkan kuartalan S & P 500, menurut perkiraan dari Howard Silverblatt, analis indeks senior dari Indeks S & P Dow Jones di New York. Dia memperkirakan perusahaan utilitas akan melihat peningkatan terbesar dalam representasi mereka sementara bobot staples konsumen akan mengalami penurunan.(frk)
 

0 komentar :

Post a Comment

economic calendar


Live Economic Calendar Powered by Investing.com - The Leading Financial Portal

Most Viewed






TOP PERFORMANCE

ucapan lebaran

Site search